JAKARTA RAYA – Hotel Santika Premiere Bintaro sukses menggelar acara buka puasa bersama bertajuk “Royal Iftar” pada Senin, 3 Maret 2025, bertempat di Kembang Sepatoe Restaurant.

Acara ini dihadiri oleh kurang lebih 200 tamu undangan yang terdiri dari perwakilan corporate, para klien setia serta rekan-rekan media.

“Royal Iftar” menjadi momen penuh kehangatan dan kebersamaan, mempererat silaturahmi antar kolega dan mitra bisnis di tengah suasana Ramadhan yang penuh makna.

Dalam kesempatan tersebut, para tamu disuguhi beragam hidangan spesial yang menggugah selera, mulai dari Indonesian Food, Western Food, Korean and Japanese Food, hingga sajian khas Timur Tengah. Beragam menu ini dipilih secara khusus untuk memberikan pengalaman kuliner yang tak terlupakan bagi para tamu.

Atmosfer hangat dan akrab semakin terasa dengan adanya sesi ramah tamah serta obrolan ringan antar undangan, menciptakan kenangan indah di bulan suci.

Sebagai bentuk apresiasi kepada para tamu yang hadir, Hotel Santika Premiere Bintaro juga mengadakan undian doorprize dengan hadiah menarik, yaitu dua paket menginap di Hotel Santika Premiere Bintaro serta dua voucher food and beverages.

Kemeriahan “Royal Iftar” ini diharapkan dapat semakin memperkuat hubungan baik antara Hotel Santika Premiere Bintaro dengan para mitra dan rekan media, sekaligus menjadi awal dari kolaborasi positif di masa yang akan datang.(fj/rls)