JAKARTA RAYA-Pasar Tradisional Santa Kebayoran Baru Jakarta Selatan mungkin sudah tak asing lagi bagi para penggemar kopi.
Di pasar ini memang sudah dikenal sebagai surganya pecinta kopi. Karena di pasar yang dikenal sebagai sentra kopi di Jakarta ini, berbagai jenis biji kopi nusantara maupun mancanegara dijual dengan harga yang sangat terjangkau.
Tidak hanya itu, berbagai varian jenis minuman kopi juga dijajakan di kedai – kedai kopi disini, dengan cita rasa tinggi hasil racikan para Barista profesional.
Karena itulah, walau suasana disini tidak terbilang mewah, lantaran hanya sebuah pasar tradisional, namun berbagai kalangan pecinta kopi, dari masyarakat biasa, pejabat, hingga selebritis kerap mengunjungi Pasar Santa. Dari hanya berbelanja biji kopi, hingga kongkow – kongkow ngopi di sejumlah kedai kopi disini.
Seperti belum lama ini, legenda sepak bola asal Portugal Louis Nani yang sedang berkunjung ke Jakarta untuk menghadiri acara Heineken UEFA Champions League Trophy Tour 2025, juga menyempatkan diri ngopi di kedai Dunia Kopi Pasar Santa.
Bersama manajernya, mantan pemain Manchester United ini, menikmati kopi Americano dengan cemilan ubi brulee, sejenis ubi cilembu dengan lumeran keju.
Louis Nani mengaku senang bisa ngopi di Pasar Santa ini, merasakan nikmatnya secangkir kopi Americano ditemani keramahan para pedagang disini.
Mantan pemain timnas Portugal ini juga mengaku datang kesini, karena rekomendasi teman – temannya yang pernah berkunjung ke tempat ini. “Rekomendasi yang tepat,”ujarnya singkat.
Sementara ini Soe Gie pemilik kedai Sahabat Dunia Kopi mengaku bahagia kedainya dikunjungi oleh pesepakbola legendaris dunia.
“Ini bisa sekaligus mempromosikan Pasar Santa bahwa pasar ini juga sebagai tulang punggung perekonomian di sektor riil, karenanya ekosistem pasar ini perlu di dukung,”.
“Semoga hadirnya idola sepakbola dunia bisa membawa berkah dan promosi tersendiri untuk Pasar Santa,”harapnya.
Tinggalkan Balasan