Perbedaan Kompor Induksi dan Listrik, Begini Penjelasannya

Jumat, 29 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Perbedaan Kompor Induksi dan Listrik

Perbedaan Kompor Induksi dan Listrik

JAKARTA RAYA – Bagi kalian yang ingin beralih dari kompor gas ke kompor induksi atau listrik, sebelum membeli, penting untuk mengetahui lebih dulu perbedaannya. Kompor induksi dan listrik punya karakteristik berbeda meski secara tampilan hampir sama.

Kompor induksi dan listrik merupakan dua jenis kompor yang berbeda. Secara wujud, memang sama-sama modern serta sama-sama tidak menggunakan api untuk menghasilkan panas. Tapi pada dasarnya keduanya punya cara kerja masing-masing.

Jadi jangan sampai salah pilih ketika membeli. Lantas apa saja perbedaan kompor induksi dan listrik? Nah untuk menemukan jawabannya, simak paparan berikut ini, sebagaimana dihimpun dari berbagai sumber, Jumat (29/9/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Perbedaan kompor induksi dan listrik

Kompor induksi

Kompor induksi menggunakan radiasi elektromagnetik untuk memanaskan alat masak secara langsung. Ketika panci atau penggorengan di letakan di atasnya, maka mereka akan menerima panas dan makanan akan mulai memasak.

Baca Juga :  Epson Indonesia Perkenalkan Proyektor Canggih di IHEAC 2024

Kompor induksi menawarkannya panas yang instan dan suhu yang terkontrol. Selain itu karena radiasi elektromagnetik yang digunakan, memungkinkan kompor induksi dapat langsung dingin setelah digunakan.

Dengan begitu pengguna tidak perlu khawatir kepanasan ketika menyentuh permukaan kompor. Ini juga membuat kompor lebih cepat dan mudah untuk dibersihkan setelah digunakan.

Karakteristik kompor induksi ini menjadikannya sebagai pilihan populer para pencari kompor. Meski begitu, kompor induksi memiliki beberapa kekurangan, antara lain modelnya yang kurang bervariasi serta harganya yang mahal.

Kompor listrik

Kompor listrik memberikan panas melalui gulungan logam yang berada di bawah permukaan kaca atau keramik. Gulungan ini akan menjadi panas dan mulai menyala karena adanya aliran listrik.

Panas kemudian akan ditransfer melalui kaca menggunakan energi inframerah. Tinggal menunggu beberapa waktu, panas akan mulai tersalurkan ke alat masak yang pada akhirnya mematangkan masakan.

Baca Juga :  Cara Memblokir Situs Yandex, Mudah Kok!

Sayangnya ketika dimatikan, permukaan kompor listrik masih akan terasa panas, jadi harus menunggu beberapa saat sebelum kompor kembali dingin. Ini menjadi salah satu kelemahan kompor listrik.

Tapi dibalik kelemahan tersebut, kompor listrik saat ini memiliki banyak varian model, mengingat eksistensinya sudah berlangsung selama beberapa dekade. Kompor listrik juga dibandrol dengan harga yang lebih murah dibanding kompor induksi.

Nah itulah perbedaan kompor induksi dengan kompor listrik. Bagaimana, lebih tertarik membeli kompor induksi atau listrik? Sebagai tips, jika memprioritaskan efisiensi energi, kompor induksi adalah pilihannya.

Namun ketika menginginkan alat masak yang modern drngan harga yang lebih murah, kompor listrik adalah pilihan terbaik. Tapi apapun itu, yang terpenting adalah jangan sampai mengabaikan faktor kebutuhan dan budget.(hab)

Penulis : Hadits Abdillah

Editor : Hadits Abdillah

Berita Terkait

Binokular Media Utama Dukung Regulasi Usia Penggunaan Media Sosial, Langkah Strategis untuk Lindungi Anak
Cuma Rp300 Ribuan, HUAWEI FreeBuds SE 3: TWS Earbuds Stylish Siap Berikan Pengalaman Audio Berkualitas
Epson Indonesia Gandeng Institut Kesenian Jakarta Dorong Kreativitas Generasi Muda di SPOTLIGHT 2024 melalui Teknologi Cetak Inovatif
Epson Indonesia Luncurkan Printer Label Berwarna Terbaru dengan Tema “The New CW-C8050: BE BOLD, BE COLORFUL”
PT PLN Siapkan 500 SPKLU
137 Warga Indonesia Terjerat Pinjol
Epson Indonesia Perkenalkan Proyektor Canggih di IHEAC 2024
Epson Raih Penghargaan Good Design Awards 2024 untuk Lima Printer dan Meja Portabel Auto Color Chart Reading
Berita ini 203 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:29 WIB

Binokular Media Utama Dukung Regulasi Usia Penggunaan Media Sosial, Langkah Strategis untuk Lindungi Anak

Selasa, 21 Januari 2025 - 10:37 WIB

Cuma Rp300 Ribuan, HUAWEI FreeBuds SE 3: TWS Earbuds Stylish Siap Berikan Pengalaman Audio Berkualitas

Minggu, 15 Desember 2024 - 14:19 WIB

Epson Indonesia Gandeng Institut Kesenian Jakarta Dorong Kreativitas Generasi Muda di SPOTLIGHT 2024 melalui Teknologi Cetak Inovatif

Rabu, 11 Desember 2024 - 11:24 WIB

Epson Indonesia Luncurkan Printer Label Berwarna Terbaru dengan Tema “The New CW-C8050: BE BOLD, BE COLORFUL”

Rabu, 11 Desember 2024 - 10:17 WIB

PT PLN Siapkan 500 SPKLU

Berita Terbaru