Produk UMKM NTT Jadi Booth Paling Ramai Didatangi Pengunjung JITEX 2024

Sabtu, 10 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA RAYA – Jakarta International Investment, Trade, Tourism and SME Expo (JITEX) 2024 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC) tanggal 7 – 11 Agustus terpantau ramai oleh pengunjung yang antusias melihat pameran Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dari berbagai negara dan provinsi di Indonesia, salah satunya Nusa Tenggara Timur (NTT).

Booth UMKM dari NTT menjadi salah satu yang paling diminati masyarakat. Terdapat tiga produk asal pulau komodo tersebut yang nampak terpajang dengan estetik. Antara lain kaos motif tenunan NTT, Padu Padan Tenun dan Handicraft hasil karya putra daerah.

“Para pengunjung sangat antusias mengunjungi booth NTT, bahkan paling ramai dari booth provinsi Lain. Produk yang tersedia di booth NTT ini berbagai macam hasil dari tenunan seperti tas, aksesoris, bandana, fashion dan lain-lain,” ujar pemilik kaos motif tenunan NTT, Maya Bolla di lokasi pameran, Sabtu (10/8/2024).

Maya menyampaikan bahwa yang paling banyak dicari oleh pengunjung di booth NTT adalah tas dan modifikasi kaos yang memakai tenunan. Dengan adanya JITEX 2024 ini, Maya mengaku sangat bersyukur lantaran selain bisa memperkenalkan produk dari NTT, event ini juga dapat menjadikan produk UMKM lebih baik dan maju.

“Semoga acara ini tidak berhenti di sini, menjadikan UMKM kita naik kelas, tidak hanya hadir di level nasional, saya berharap sampai ke kancah internasional, karena produk kita kemarin dibeli untuk dibawa ke luar negeri,” kata Maya.

Tokoh masyarakat asal Nusa Tenggara Timur (NTT), Fransiscus Go menyatakan dukungan penuh untuk mendorong UMKM NTT agar dapat bersaing di tingkat nasional, hingga Internasional. Menurutnya, kolaborasi lintas sektor menjadi kunci terwujudnya UMKM yang kokoh, serta mampu menopang ekonomi Indonesia.

Baca Juga :  Pemprov DKI Diminta Perbanyak Program Pangan Bersubsidi

“Dalam sepekan ini saya melihat kesungguhan saudara-saudara kita yang dari NTT terus mempromosikan produk hasil karya putra daerah. Kemarin di 8 Agustus ada pameran busana bertema Tabu Ije To Kōsaten yang berarti Sebuah Persimpangan Waktu dan Tradisi, di Taman Ismali Marzuki, Cikini,” kata Frans.

“Kemudian dari NTT ada juga ikut pameran JITEX 2024 di JCC Senayan yang dimana itu di ikuti oleh banyak provinsi, bahkan dari luar negeri juga ada. Artinya keseriusan teman-teman NTT untuk meningkatkan kualitas ekonomi dan mengharumkan nama daerahnya, itu harus kita support, kita apresiasi,” pungkas Frans. (hab)

Berita Terkait

Hari Pelanggan 2024, Epson Indonesia Tingkatkan Pelayanan Purna Jual
Hari Pelanggan Nasional, PLN Kunjungi Mall Terbesar Jakarta Utara Summarecon Mall Kelapa Gading
Diana Dewi Khawatirkan Indonesia Terjebak MIT di Momen Indonesia Emas 2045
Anomali Harga Gabah di Musim Kemarau, BPS: Harga di Tingkat Petani dan Penggilingan Turun
Wakil Presiden Hadir, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-63
Peringati HUT RI, Autodesk ASEAN Bersama Cahayatama Indonesia dan Kementerian ATR/BPN Salurkan CSR ke Daerah 3T
Kembali Pimpin Kadin DKI Jakarta periode 2024-2029,Diana Dewi Siap Melanjutkan Program yang Sudah Baik
Dukung Peningkatan Literasi Keuangan di Kalangan Pelajar, Bank DKI Gelar Sosialisasi Tabungan SimPel dan Program KEJAR
Berita ini 35 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 11:12 WIB

Hari Pelanggan 2024, Epson Indonesia Tingkatkan Pelayanan Purna Jual

Kamis, 5 September 2024 - 11:17 WIB

Hari Pelanggan Nasional, PLN Kunjungi Mall Terbesar Jakarta Utara Summarecon Mall Kelapa Gading

Rabu, 4 September 2024 - 12:26 WIB

Diana Dewi Khawatirkan Indonesia Terjebak MIT di Momen Indonesia Emas 2045

Rabu, 4 September 2024 - 08:19 WIB

Anomali Harga Gabah di Musim Kemarau, BPS: Harga di Tingkat Petani dan Penggilingan Turun

Jumat, 16 Agustus 2024 - 11:16 WIB

Wakil Presiden Hadir, PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip Upacara Peringatan Hari Pramuka ke-63

Berita Terbaru

Daerah

Atribut Mad Romli Berlogo Golkar Didesak Diturunkan

Sabtu, 7 Sep 2024 - 09:18 WIB