JAKARTA RAYA – Pasangan calon nomor urut dua Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Depok, Supian Suri – Chandra Rahmansyah, menyampaikan solusi atas masalah kepadatan penduduk di Kota Depok dalam debat kedua Pilkada yang digelar pada Kamis, 14 November 2024 malam. Salah satu solusi yang mereka tawarkan adalah membuka jalur ekonomi baru untuk meratakan populasi di berbagai wilayah.

“Pertama, kami akan membuat jalur tembus dari Terminal Jatijajar menuju Tapos atau Tol Tapos. Ini akan membuka akses ke lahan-lahan kosong dan mencegah penumpukan di jalur Margonda,” ujar Supian Suri dalam debat tersebut.

Supian mengklaim bahwa langkah ini akan mengurangi kemacetan dan membuka peluang ekonomi baru di kawasan tersebut. Selain itu, pasangan ini juga menekankan pentingnya pembangunan drainase terpadu sebagai upaya mengatasi masalah banjir yang sering melanda Depok.

Mereka mencatat bahwa sistem drainase yang belum terintegrasi dengan baik selama ini telah menyebabkan 132 titik banjir di kota Depok. “Drainase yang kami rencanakan akan membantu mengurangi genangan air dan mencegah banjir yang sering meresahkan warga,” tambah Supian.

Pasangan calon ini juga berkomitmen untuk mendirikan balai latihan kerja guna mempersiapkan warga Depok, terutama para pendatang, dengan keterampilan yang dibutuhkan dunia kerja. “Kami akan mendata siapa yang berpotensi bekerja dan menghubungkannya dengan perusahaan di dalam dan luar kota, bahkan hingga ke luar negeri,” kata Supian dan Chandra.

Program lainnya yang diusulkan adalah mendukung generasi muda Depok untuk mengembangkan hobi yang produktif, sehingga dapat menjadi sumber penghasilan. “Kami ingin pemerintah memberikan perhatian pada event-event besar agar anak-anak muda Depok memiliki ruang dan kesempatan untuk berkreasi dan bekerja,” ujar Supian dan Chandra.

Debat kedua Pilkada Depok ini digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok di Studio iNews Tower, Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat. Debat yang mengusung tema “Sosial dan Pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM)” ini disiarkan langsung oleh Radio Republik Indonesia (RRI) Jakarta.

Pilkada Kota Depok 2024 diikuti oleh dua pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, yaitu pasangan nomor urut 1 Imam Budi Hartono – Ririn Farabi Arafiq, dan pasangan nomor urut 2 Supian Suri – Chandra Rahmansyah. (hab)