Menlu Retno di Aksi Damai Bela Palestina: Bukti Solidaritas Indonesia Terhadap Kemanusiaan

Minggu, 5 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menlu Retno Marsudi hadiri aksi bela Palestina di Monas

Menlu Retno Marsudi hadiri aksi bela Palestina di Monas

JAKARTA RAYA – Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengucapkan terima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah menyampaikan dukungannya terhadap Palestina. Hal itu ia ungkap saat berpidato dalam Aksi Akbar Aliansi Rakyat Bela Palestina di Monumen Nasional (Monas), Minggu (5/11/2023).

Berkumpulnya jutaan orang di Monas, kata Retno, menjadi bukti nyata bahwa Indonesia menolak keras tindakan Israel dan menunjukkan solidaritas kemanusiaan.

Baca Juga :  Di hadapan Jutaan Massa, Puan Kutuk Agresi Militer Israel ke Palestina

“Ibu bapak kita berkumpul di sini bersatu dari yang bhinneka untuk menunjukkan solidaritas kita terhadap kemanusiaan,” kata Retno.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Retno pun menyinggung soal bantuan tahap pertama yang sudah diberikan oleh Indonesia kepada Palestina. Bantuan tersebut dilepas Presiden Joko Widodo (Jokowi) dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, pada Sabtu (4/11/2023).

Baca Juga :  Keseret Kasus Firli, Dewas Periksa Dua Pimpinan KPK Terkait Dugaan Pemerasan

“Dan kemarin bantuan tahap pertama sudah diberangkatkan dan dilepas langsung oleh presiden Jokowi. Dan ini bukan hanya bantuan pemerintah tetapi bantuan dari seluruh masyarakat Indonesia yang disalurkan melalui lembaga-lembaga kemanusiaan. Terima kasih bagi seluruh rakyat Indonesia,” katanya.(hab)

Penulis : Hadits Abdillah

Editor : Hadits Abdillah

Berita Terkait

Dugaan Korupsi Sewa Pesawat, CBA Desak Kejagung Panggil Dirut PT Pupuk Indonesia dan PT PAS
PBNU dan Tantangan Globalisasi: Antara Independensi dan Pengaruh Poros Global
Efisiensi Anggaran Dorong Percepatan Pembangunan
Anggaran Kementerian PKP Dipangkas Rp 3,6 Triliun untuk Efisiensi
Pemerintah Terus Gencarkan Pemberantasan Judi Online
NU dan Politik: Antara Independensi dan Kenyataan
CBA Desak Pertamina Patra Niaga Transparan Ungkap Dugaan Penyimpangan Distribusi Gas Elpiji 3Kg
Gelar Temu Kangen, IKAL 49 Bangga Banyak Anggota Jabat Posisi Strategis di Pemerintahan
Berita ini 91 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 14:28 WIB

Dugaan Korupsi Sewa Pesawat, CBA Desak Kejagung Panggil Dirut PT Pupuk Indonesia dan PT PAS

Sabtu, 8 Februari 2025 - 13:14 WIB

PBNU dan Tantangan Globalisasi: Antara Independensi dan Pengaruh Poros Global

Jumat, 7 Februari 2025 - 13:27 WIB

Anggaran Kementerian PKP Dipangkas Rp 3,6 Triliun untuk Efisiensi

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:06 WIB

Pemerintah Terus Gencarkan Pemberantasan Judi Online

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:25 WIB

NU dan Politik: Antara Independensi dan Kenyataan

Berita Terbaru