JAKARTA RAYA – Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengajak semua lapisan masyarakat, khususnya di Indonesia untuk terus memberikan bantuan kemanusiaan pada Palestina atas kejahatan yang dilakukan Israel tersebut.
“Mengajak semua pihak tuk terus menerus menggerakan dan menyalurkan bantuan kemanusiaan melalui lembaga-lembaga kredibel, di Indonesia sudah melakukan itu, Majelis Ulama Indonesia juga sudah melakukan itu,” ujar Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerjasama Internasional, Sudarnoto Abdul Hakim pada wartawan, Minggu (12/11/2023).
Menurutnya, di Indonesia sendiri, animo masyarakat sekarang sedang tumbuh tuk membantu Palestina. Hal itu menunjukan Indonesia adalah negara cinta damai sehingga memerlukan upaya sungguh-sungguh tuk menciptakan perdamain di Palestina.
Sudarnoto juga mengapresiasi semua semua kekuatan civil society, lintas agama, lintas organisasi, lintas komunitas di negara manapun, termasuk di Indonesia yang secara terus menerus melakukan aksi damai membela Palestina dan mengecam brutalitas zionis Israel. MUI juga sejatinya mendesak mendesak Israel diajukan di Pengadilan Internasional.
“Sudah banyak yang menuntut masyarakat di manapun juga, lintas agama, lintas peradaban, lintas negara, lintas etnis untuk menyeret Israel ke Mahkamah Internasional,” katanya.(hab)
Tinggalkan Balasan