JAKARTA RAYA – Calon Wakil Presiden (Cawapres) Nomor Urut 3 dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Mahfud MD menyebutkan pentingnya peran perempuan sebagai tiang negara.
Hal tersebut disampaikan Mahfud MD dalam konferensi Pers di The Hermitage, Jalan Cilacap, Menteng, Jakarta Pusat pada Jumat (22/12/2023) pagi.
Mahfud mengungkapkan keberadaan perempuan serta peran kaum ibu yang luar biasa merujuk ke dalam ajaran agama memang sekurang kurangnya kami punya tiga dalil.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Pertama ada hadis nabi surga itu ada di telapak kaki ibu. Itu kan bukan berarti surga ada di bawah kaki ibu itu adalah pesan simbolik bahwa sepak terjang kaum ibu akan meneguhkan masa depan anaknya,” ujar Mahfud MD.
Keberadaan sumber daya manusia Indonesia kata Mahfud amat bergantung pada kelompok perempuan dan kaum ibu-ibu.
“Apakah akan melahirkan anak berbakti kepada bangsa negara dan masyarakat atau tidak, itu tergantung sepak terjang kaum ibu,” jelasnya
Mahfud menjelaskan sejumlah dalil dalam agama Islam yang berkaitan dengan pentingnya peran perempuan dan ibu.
“Itu sebabnya ada dalil lain yang bunyinya kaum ibu itu adalah tempat sekolah tempat belajar yang paling bagus. Dan dalam bidang politik nabi bersabda bahwa perempuan itu tiang negara. Bila kaum perempuan di suatu negara baik maka negara itu akan menjadi baik seluruhnya,” kata dia.
Baik atau buruknya sebuah negara dijelaskan Mahfud MD bergantung pada kaum perempuan.
“Tapi kalau perempuannya jelek maka negara itu akan menjadi jelek begitu pentingnya perempuan di dalam kehidupan manusia di dunia. Kami menyadari bahwa di indonesia perempuan yang jumlahnya setengah dari jumlah penduduk, memiliki peran penting di dalam kemajuan,” pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut Mahfud MD didampingi Deputi Inklusi Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud, Jaleswari Pramowardhani dan tim lainnya.(hab)
Penulis : Hadits Abdillah
Editor : Hadits Abdillah