Prabowo Umumkan Gibran jadi Cawapres Cuma 2 Menit

Senin, 23 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KIM putuskan Gibran jadi cawapres Prabowo

KIM putuskan Gibran jadi cawapres Prabowo

JAKARTA RAYA – Teka-teki siapa yang akan menjadi pendamping Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024 akhirnya terjawab. Ketua Umum Partai Gerindra itu akan maju bersama Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden RI Joko Widodo. Kabar itu disampaikan langsung Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2023).

“Secara konsensus, seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai calon Presiden Koalisi Indonesia Maju untuk 2024 – 2029, dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon wakil Presiden dari Koalisi Indonesia Maju,” ujar Prabowo di hadapan para awak media.

Didampingi para ketua umum partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju, Prabowo menyampaikan kabar yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia itu dalam tempo yang sangat singkat, yakni cuma dua menit.

“Demikian. Terima kasih. Selesai. Saya kira tidak perlu ada pertanyaan lagi. Ini keputusan aklamasi. Bulat dan konsensus. Kita siap maju untuk Indonesia maju,” tandas Prabowo sembari melambaikan tangan.

Namun sayangnya, saat pengumuman tersebut, Gibran tidak hadir. Menurut Prabowo, Gibran tak hadir dalam pengumuman resmi KIM itu lantaran semua itu telah dihadiri oleh para pimpinan Parpol yang tergabung dalam KIM. Adapun pengumuman KIM sekaligus sebagai deklarasi resmi KIM tentang Cawapres pendampingnya.

“Seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai Capres KIM tuk 2024-2029 dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapres KIM. Ini sekaligus deklarasi yang kita sampaikan ke masyarakat umum,” tuturnya.

Baca Juga :  Korupsi Proyek Digitalisasi SPBU, CBA Desak KPK Geledah Pertamina dan Telkom

Dia menambahkan, nantinya dia bersama Gibran bakal melakukan pendaftaran ke KPU pada Rabu, 25 Oktober 2023 mendagang. Keduanya bakal bakal berangkat dari kediamannya, Jalan Kertanegara nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

“Tak ada (Deklarasi di JCC), saya kira tak perlu ada pertanyaan lagi, ini keputusan aklamasi, bulat, dan konsesus. Kita siap maju untuk Indonesia maju,” katanya.

Rencananya, Prabowo – Gibran akan didaftarkan ke KPU pada Rabu, 25 Oktober 2023. Selain oleh Gerindra, mereka diusung Golkar, Demokrat, PAN, dan sejumlah partai politik nonparlemen, seperti PBB dan Gelora. Melihat hasil Pemilu 2019, Prabowo – Gibran didukung mayoritas jumlah kursi di DPR RI, yakni 216 kursi.(hab)

Penulis : Hadits Abdillah

Editor : Hadits Abdillah

Berita Terkait

Pemerintah Terus Gencarkan Pemberantasan Judi Online
NU dan Politik: Antara Independensi dan Kenyataan
CBA Desak Pertamina Patra Niaga Transparan Ungkap Dugaan Penyimpangan Distribusi Gas Elpiji 3Kg
Gelar Temu Kangen, IKAL 49 Bangga Banyak Anggota Jabat Posisi Strategis di Pemerintahan
Peduli Rakyat, Pemerintah Batalkan Aturan Larangan Pengecer LPG 3 Kg
Truk Galon Alami Rem Blong Hantam Gerbang Tol Ciawi, 6 Orang Tewas, Lalu Lintas Dialihkan
Akhirnya! Bahlil Ngaku Salah soal Kisruh Elpiji 3 Kg
Datangi Pangkalan Gas, Bahlil Disemprot Warga: Anak Kami Lapar!
Berita ini 44 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:06 WIB

Pemerintah Terus Gencarkan Pemberantasan Judi Online

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:25 WIB

NU dan Politik: Antara Independensi dan Kenyataan

Kamis, 6 Februari 2025 - 12:24 WIB

CBA Desak Pertamina Patra Niaga Transparan Ungkap Dugaan Penyimpangan Distribusi Gas Elpiji 3Kg

Kamis, 6 Februari 2025 - 11:26 WIB

Gelar Temu Kangen, IKAL 49 Bangga Banyak Anggota Jabat Posisi Strategis di Pemerintahan

Rabu, 5 Februari 2025 - 16:12 WIB

Peduli Rakyat, Pemerintah Batalkan Aturan Larangan Pengecer LPG 3 Kg

Berita Terbaru

Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi), Meutya Hafid

Nasional

Pemerintah Terus Gencarkan Pemberantasan Judi Online

Kamis, 6 Feb 2025 - 16:06 WIB

Nasional

NU dan Politik: Antara Independensi dan Kenyataan

Kamis, 6 Feb 2025 - 13:25 WIB