JAKARTA RAYA – Bakal Calon Presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan, Anies Baswedan menegaskan bahwa dirinya bergerak bukan soal ‘bagi-bagi’.
Hal itu secara tidak langsung merespons soal Demokrat yang menarik dukungan dari Koalisi Perubahan seiring Anies menggandeng Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dalam Pilpres 2024 mendatang.
“Sambil mengatakan bahwa kita bergerak disini bukan soal bagi-bagi kita disini soal bagaimana Indonesia lebih baik dan tulus,” ucap Anies dalam pidato saat deklarasi Anies-Cak Imin, Sabtu (2/9/2023).
Anies yang kini diusung Koalisi Perubahan yang beranggotakan NasDem, PKB dan PKS itu berharap ke depan makin solid. Ia pun menghormati keputusan Demokrat yang menarik dukungan.
“Kita berharap koalisi ini ke depan makin solid, makin kuat kita hargai yang memutuskan untuk tidak berada dalam koalisi perubahan. Kita menghormati itu,” ujarnya.
Lebih lanjut, Anies berbicara kata ‘Ikhlas dan Tulus’ selalu digunakan dalam setiap kegiatan agar menjadi pesan bagi pendukungnya.
“Kata ikhlas dan tulus hampir selalu digunakan dan ini adalah pesan bagi kita semua,” tuturnya.(hab)
Tinggalkan Balasan