Pemkot Jakpus Sediakan Dapur Umum dan Tenda bagi Korban Kebakaran Petojo

Jumat, 25 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dapur umum bagi korban kebakaran di Petojo Jakpus (antara)

Dapur umum bagi korban kebakaran di Petojo Jakpus (antara)

JAKARTA RAYA-Untuk membantu warga yang menjadi korban kebakaran, Pemerintah Kota Jakarta Pusat menyiagakan dapur umum dan tenda darurat di halaman kantor Wali Kota Jakarta Pusat yang menjadi lokasi pengungsian korban kebakaran Jalan Gang Kober, Petojo Selatan, Gambir.

Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma menjelaskan tiga tenda untuk para pengungsi sudah didirikan sejak Kamis dini hari serta menyiapkan fasilitas mandi cuci kakus (MCK) di Masjid Al Fauz.

“Tenda dari BPBD dan Dinas Sosial sudah didirikan sejak dini hari dan dapur umum juga sudah tersedia. Posko kesehatan juga telah disiagakan di halaman Kantor Pemkot Jakarta Pusat,” kata Dhany di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Tanah Abang, Gambir, Jakarta Pusat kemarin.

Dhany menjelaskan, bahwa distribusi bantuan sudah mengalir kepada korban, antara lain berupa pakaian, matras, sarung, selimut, terpal, pakaian dan perlengkapan bayi, makanan kaleng dan makanan siap saji.

Kepala Suku Dinas (Kasudin) Sosial Jakarta Pusat Abdul Salam mengatakan ada 247 warga dari 112 kepala keluarga (KK) yang mengungsi di halaman kantor Pemkot Jakarta Pusat.

Baca Juga :  "Lapor Mas Wapres" Dinilai Mengecewakan

“Dari Sudin Sosial memberikan bantuan berupa dapur umum untuk menyediakan makan tiga kali sehari kepada pengungsi,” kata Abdul Salam.

Para pengungsi korban kebakaran juga dapat mendatangi posko layanan kesehatan yang telah disediakan apabila mereka merasakan gejala penyakit.

Selain itu, Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Pusat juga melayani perekaman data kependudukan jika KK maupun KTP terbakar.

Suku Dinas Pendidikan Jakarta Pusat juga bekerja sama dengan Kelurahan Petojo Selatan untuk melayani pelajar yang ijazahnya ikut terbakar.(JR)

Berita Terkait

Keppres Biaya Haji 2025 Terbit, BP Haji Dukung Penyelenggaraan yang Baik dan Kenyamanan Jemaah
BP Haji Siap Jadi Otoritas Tunggal Penyelenggara Haji 2026, Gandeng KemenPAN RB untuk Penguatan Kelembagaan
Optimalisasi Layanan Logistik Haji 2025, Kemenko PMK Gandeng PT Pos Indonesia
Sidang Isbat Awal Ramadan 1446H Digelar 28 Februari 2025
Mendes PDT Dorong Transparansi Dana Desa, Yandri Susanto Dukung Penuh
KKP Sokong PT Garam Penuhi Kebutuhan Garam Nasional
Kemenkop Berkolaborasi Bersama Bank BNI Untuk Mengakselerasi Program Revitalisasi KUD dan Gapoktan
Permudah Akses Informasi untuk Guru Agama, Kemenag Siapkan Laman Khusus PPG Daljab 2025
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 14:28 WIB

Keppres Biaya Haji 2025 Terbit, BP Haji Dukung Penyelenggaraan yang Baik dan Kenyamanan Jemaah

Rabu, 12 Februari 2025 - 12:53 WIB

BP Haji Siap Jadi Otoritas Tunggal Penyelenggara Haji 2026, Gandeng KemenPAN RB untuk Penguatan Kelembagaan

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:21 WIB

Optimalisasi Layanan Logistik Haji 2025, Kemenko PMK Gandeng PT Pos Indonesia

Selasa, 11 Februari 2025 - 14:25 WIB

Sidang Isbat Awal Ramadan 1446H Digelar 28 Februari 2025

Jumat, 7 Februari 2025 - 11:09 WIB

Mendes PDT Dorong Transparansi Dana Desa, Yandri Susanto Dukung Penuh

Berita Terbaru