PSI Verifikasi Bakal Calo Walikota Tangerang Helmy Halim di DPP

Jumat, 28 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakartaraya-

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) melakukan vetifikasi bagi bakal calon Walikota Tangerang di kantor DPP PSI di Jakarta, Jum’at ( 28/6/2024).

Salah satu bakal Calon yang mendatangi Kantor PSI Pusat adalah Helmy Halim bakal calon walikota Tangerang yang baru saja mendapat surat tugas dari Demokrat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Helmy Halim diterima langsung oleh ketua DPW PSI Banten, M.Hafiz Ardianto dan desk pilkada PSI Pusat Satia Chandra Wiguna.

Menurut Helmy Halim, ia fokus dengan PSI, karena memang bagian dari misinya bersama PSI dalam Pilkada Kota Tangerang.

” Kan saya sudah saya sering katakan, PSI adalah partai anak muda, artinya saya tetap konsisten ingin bersama PSI, dan hari ini saya hadiri undangan PSI Pusat di Jakarta, ” ujar Helmy.

Baca Juga :  Situs Web KPU dapat Jutaan kali Serangan

Bakal Calon Walikota Tangerang, Helmy Halim yang juga pemilik media lokal di Tangerang menjelaskan bahwa pertemuan dengan PSI pusat terkait kesiapan calon dalam pemberian surat tugas.

” Ya saya yakin, PSI berikan surat tugas kepada saya, karena hasil beberapa lembaga survei, posisi saya terbilang bagus, ” kata Helmy.

Sedangkan, Ketua DPW PSI Banten, M.Hafiz Ardianto menegaskan, menegaskan proses verifikasi bakal calon, bagian dari proses yang partainya terapkan. Hal ini dalam upaya lebih mengenal dengan bakal calon.

Baca Juga :  Pengamat Senior Siap Bongkar Kasus Penggelembungan Suara di Sidang Bawaslu Tangerang

” Ya sebelum kita berikan surat tugas dan rekomendasi, harus ada beberapa yang perlu dikomunikasikan atau sinkronisasi visi, koalisi parpol, dan hasil survei, ” ujar Hafiz yang terpilih menjadi anggota DPRD Banten dapil Tangsel.

Hafiz mengatakan, dari sekian yang mendaftar ke PSI, ada sekitar 5 yang diundang ke PSI Pusat, salah satunya Helmy Halim.

” Tadi Bro Helmy, sudah hadir dan mengikuti verifikasi PSI pusat, nanti hasilnya akan kita kerucutkan calon yang akan mendapatkan rekomendasi dan bertemu langsung dengan Bro Ketum Kaesang, ” ujar Hafiz.(mail)

Berita Terkait

Jokowi, Pemimpin Terkorup
Ratusan Mahasiswa Demo PPN 12%
Jakarta Makin Menyala!
Pengamat Sebut Jabatan Sekda Berperan Strategis di Pemerintahan Daerah
Siapkan Puluhan Pengacara
Puan Sebut Politisasi KPK di Hakordia 2024
Andra-Dimyati Resmi Ditetapkan KPU Sebagai Pemenang Pilgub Banten 2024
PDI-P Umumkan Pemecatan 27 Kader, Termasuk Jokowi, Gibran, dan Bobby pada 17 Desember
Berita ini 34 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 3 Januari 2025 - 01:59 WIB

Jokowi, Pemimpin Terkorup

Selasa, 31 Desember 2024 - 02:56 WIB

Ratusan Mahasiswa Demo PPN 12%

Jumat, 13 Desember 2024 - 11:10 WIB

Jakarta Makin Menyala!

Kamis, 12 Desember 2024 - 17:08 WIB

Pengamat Sebut Jabatan Sekda Berperan Strategis di Pemerintahan Daerah

Rabu, 11 Desember 2024 - 09:05 WIB

Siapkan Puluhan Pengacara

Berita Terbaru