Marak RTH Dijadikan Lahan Parkir

Rabu, 22 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Perwakilan warga perumahan Tanah Mas RW 01, Godham saat memberikan keterangan pers terkait persoalan lahan Ruang Terbuka Hijau (RTH). (ist)

Perwakilan warga perumahan Tanah Mas RW 01, Godham saat memberikan keterangan pers terkait persoalan lahan Ruang Terbuka Hijau (RTH). (ist)

JAKARTA RAYA-Pernyataan Wali Kota Administrasi Jakarta Timur M Anwar yang menyebut lahan Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang berada perumahan Tanah Mas RW 01 Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur itu kerap dipakai warga untuk parkir mobil, ramai – ramai dibantah warga.

“Pernyataan pak wali yang katanya lahan ini dijadikan lahan parkir oleh warga, itu tidak benar. Bisa lihat langsung, lahan RTH di pagar besi. Tidak ada bekas ban sama sekali di lahan RTH, bukan kami merekayasa, tetapi memang tidak ada sama sekali,” kata salah seorang warga perumahan Tanah Mas RW 01, Godham kemarin.

Warga juga mempertanyakan kepemilikan lahan RTH tersebut karena pernyataan Wali Kota Jaktim M Anwar dengan Lurah Kayu Putih Tuti Sugihastuti tidak sinkron.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pak Wali menyatakan lahan itu milik Pemprov DKI, sementara Bu lurah bilang lahan itu milik PT Pulo Mas Jaya. Ini bertolak belakang dan ini menjadi pertanyaan buat kami,” ujar Godham.

Baca Juga :  Pemprov DKI Diminta Sediakan Banyak RTH

Diketahui, PT Pulo Mas Jaya merupakan anak perusahaan Jakarta Propertindo (Jakpro) bergerak di bidang pengembangan properti. Di mana Jakpro merupakan BUMD milik Pemprov DKI Jakarta.

Dia menegaskan warga tidak menolak rencana pembangunan Puskemas Kelurahan Kayu Putih. Namun, warga menolak pembangunan Puskesmas di lahan RTH Kayu Putih.

“Warga tidak pernah menolak pembangunan puskemas tapi tolong jangan di atas lahan RTH, bukan hanya RTH di Tanah Mas tapi di RTH di manapun, pokoknya jangan,” kata Godham.

Godham menilai keberadaan RTH di wilayah RW 01 sangat penting bagi warga.

“Lahan RTH saat ini sudah berkurang, mau dikemanakan RTH kita bila Puskesmas dibangun? Warga sangat membutuhkan RTH, bukan hanya kita tapi seluruh warga. Kita butuh puskesmas, tapi kita juga butuh RTH,” paparnya.

Baca Juga :  Jelang Opening FIBA World Cup 2023PLN Cek Kesiapan Listrik Indonesia Arena

Sebelumnya, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur tetap akan membangun Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskemas) di kawasan perumahan Tanah Mas RW 01, Kelurahan Kayu Putih, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur.

“Tetap lanjut, saat ini sudah mulai pengeboran tanah, dan itu bukan RTH warga,” kata Wali Kota Jaktim M Anwar usai apel kesiapsiagaan dan deklarasi Pemilu Damai di lapangan Kantor Wali Kota Jaktim, Cakung, Selasa (21/11/2023).

Bahkan, Anwar menyebut bahwa lahan RTH itu kerap dialihfungsikan untuk parkir mobil warga. Padahal lahan tersebut merupakan bagian aset dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

“Tapi itu digunakan parkir mobil selama ini, itu kan aset, nanti saya bermasalah dengan audit BPK. Namanya aset itu ada hitungannya, tidak bisa aset itu digunakan orang lain tidak jelas. Intinya, puskesmas itu dibutuhkan oleh warga di suatu tempat jadi kami harus mengakomodir,” paparnya.(hab)

Penulis : Hadits Abdillah

Editor : Hadits Abdillah

Berita Terkait

Petugas Bank Sampah Langit Biru Ngeluh ke Bunda Neneng Karena Kurang Perhatian dari Pemprov DKI
Air Limbah Domestik Jadi Sorotan, Legislator Kebon Sirih Sebut Bisa Jadi Ancaman Serius
Fraksi PDIP Usul Menu Khas Betawi untuk Program Sarapan Gratis
Camat Pademangan Pimpin Penertiban Bangunan di Kolong Tol Kampung Walang, Ancol
Batu Lapis Lazuli Batu Afganistan hadir di Pasar Rawa Bening
Tiga Tersangka Kasus Korupsi Disbud DKI Sudah Ditahan, Kejati Didesak Periksa Anggota DPRD
Tak Hanya di Tangerang, Pagar Laut juga Ada di Dekat Pulau C Reklamasi Jakarta Utara
Bertemu Sekda, Tim Transisi Pram-Rano Bahas Program Jangka Pendek
Berita ini 68 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 19 Januari 2025 - 18:56 WIB

Petugas Bank Sampah Langit Biru Ngeluh ke Bunda Neneng Karena Kurang Perhatian dari Pemprov DKI

Jumat, 17 Januari 2025 - 12:17 WIB

Air Limbah Domestik Jadi Sorotan, Legislator Kebon Sirih Sebut Bisa Jadi Ancaman Serius

Jumat, 17 Januari 2025 - 11:24 WIB

Fraksi PDIP Usul Menu Khas Betawi untuk Program Sarapan Gratis

Kamis, 16 Januari 2025 - 11:36 WIB

Camat Pademangan Pimpin Penertiban Bangunan di Kolong Tol Kampung Walang, Ancol

Rabu, 15 Januari 2025 - 16:53 WIB

Batu Lapis Lazuli Batu Afganistan hadir di Pasar Rawa Bening

Berita Terbaru